Blitar – Rabu, (8/3) SMK Islam 1 Blitar kedatangan tamu Bapak Dr. Ir. Wahid Wahyudi, M.T. (Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur) dan Bapak Solikin, S.Pd., M.Pd., (Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten dan Kota Blitar) beserta semua rombongan yang disambut hangat oleh Bapak Kepala Sekolah dan jajaranya. Kunjungan ini adalah dalam rangka Kunjungan Jatim Cerdas guna melihat pengelolaan SMK Pusat Keunggulan yang ada di SMK Islam 1 Blitar.
Bapak Disdik disambut hangat di Ruang Kepala Sekolah
Dalam ucapan selamat datangnya, Pak Haji Solihin selaku Kepala Sekolah menyampaikan terima kasih karena Bapak Disdik sudah berkenan untuk hadir di SMK Islam 1 Blitar, yang sebelumnya Bapak Disdik ini me-launching acara “Exspose SMK-PK, Gelar Cipta Karya, Unjuk Kerja Siswa PKL SMKN 3 Blitar” di Gedung Kesenian Kota Blitar.
Bapak Disdik beserta rombongan juga diajak bekeliling di Bengkel SMK Islam 1 Blitar untuk melihat implementasi SMK Pusat Keunggulan dan juga Bengkel Teaching Factory yang ada di SMK Islam 1 Blitar. Salah satu spot kunjungan adalah bengkel TEFA Teknik Pemesinan. Karena SMK Pusat Keunggulan yang didapat SMK Islam 1 Blitar berpusat di Jurusan Teknik Pemesinan.
“Apa yang menjadi daya tarik siswa untuk bersekolah di sini?” ujar Bapak Disdik bertanya kepada bapak Kepala Sekolah. Yang menjadi daya tarik siswa untuk bersekolah disini adalah KERJA. Karena SMK Islam 1 Blitar telah membekali softskill dan hardskill kepada peserta didik untuk menyiapkanya bisa bersaing di dunia kerja setelah lulus. Selain itu SMK Islam 1 Blitar juga menjembatani siswa pada program penyaluran lulusan, karena SMK Islam 1 Blitar telah banyak menggandeng hubungan kerja sama dengan dunia usaha dan industri yang harapanya nanti setelah mereka lulus atau bahkan sebelum lulus sudah dicari perusahaan yang telah bekerjasama dengan SMK Islam 1 Blitar. Ujar Bapak Kepala Sekolah.
Blitar – Program Teaching Factory (TeFa) adalah model pembelajaran berbasis produk (barang/jasa) melalui sinergi sekolah dengan industri untuk menghasilkan lulusan yang kompeten sesuai dengan kebutuhan industri. Model pembelajaran tersebut bertujuan untuk meningkatkan keselarasan proses pengantaran pengembangan keterampilan (skills), pengetahuan (knowledge) dan sikap (attitude) melalui penyelarasan tematik pada mata pelajaran normatif, adaptif dan produktif.
Tim Lapangan TeFa DPIB survei ruangan SDN Babadan 1 Wlingi
Pada tanggal 17 Februari 2023 TeFa jurusan DPIB diberi kepercayaan oleh Bu Siti Romdiyah Kepala SD Negeri Babadan 01 Wlingi untuk membuatkan desain untuk Master Plan sekolah untuk 10 tahun kedepan. Pada 22 Februari Tim TeFa DPIB berkunjung untuk melaksanakan survey lokasi SD Negeri Babadan 01 Wlingi.
Tim Lapangan TeFa DPIB survei ruangan SDN Babadan 1 Wlingi
Tim Lapangan TeFa DPIB survei ruangan SDN Babadan 1 Wlingi
Blitar – BUREFRENT TEAM (Building Dare Different) adalah organisasi siswa jurusan desain pemodelan dan informasi bangunan SMK Islam 1 Blitar, pada hari sabtu, 11 Februari 2023 melaksanakan agenda rekrutmen anggota baru, rekrutmen pada tahun ini dilaksanakan secara besar – besaran dan terbuka agenda kegiatan awal adalah sosialisasi ke seluruh kelas X dan XI jurusan DPIB, tahap ke dua adalah tes wawancara, dan terakhir adalah pengumuman anggota. Dengan kegiatan seperti ini diharapkan memberikan kesempatan yang sama seluruh siswa khususnya di Jurusan DPIB untuk menambah pengalaman dan wawasan keilmuan.
DOKUMENTASI KEGIATAN
Siswa kelas X & XI mengisi daftar hadir sosialisasi
Sambutan ketua jurusan DPIB sekaligus pengarahan kegiatan
Sambutan ketua jurusan DPIB sekaligus pengarahan kegiatan
Pemaparan dan pengenalan Building Dare Different oleh Ketua & Wakil Ketua BUREFRENT TEAM
Pemaparan dan pengenalan Building Dare Different oleh Ketua & Wakil Ketua BUREFRENT TEAM
Pemaparan sekertaris BUREFRENT TEAM tentang pengisisan formulir
Mojokerto – Kunjungan Industri dan Study Tour 2023 adalah kegiatan yang pertama kali dilakukan oleh siswa-siswi jurusan Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan (DPIB) SMK Islam 1 Blitar. Kunjungan Industri dan Study Tour ini dilaksanakan pada 30-31 Januari 2023. Pada tahun ini Jurusan DPIB melakukan Kunjungan Industri ke PT. Citicon Nusantara Industries Mojokerto dan Study Tour ke Jogjakarta
Dalam kunjungan industri, siswa diajak untuk melihat bagaimana sebuah perusahaan beroperasi dan bekerja. Mereka diberikan sebuah gambaran tentang suatu pekerjaan di bidang keahlian mereka dan mereka juga diberikan gambaran tentang apa yang harus dilakukan dalam dunia kerja.
Berikut adalah foto-foto kegiatan kunjungan industri siswa – siswi kelas XII jurusan Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan (DPIB) SMK Islam 1 Blitar ke PT. Citicon Nusantara Industries Mojokerto dan Study Tour ke Jogjakarta.
Kunjungan Industri PT. Citicon Nusantara Industries, Mojokerto, 30 Januari 2023
Pembukaan acara oleh Ibu mona staff pabrik PT. Citicon Nusantara Industries
Sambutan oleh ketua jurusan DPIB Bpk. Moch. Ade Satria
Pemberian materi tentang produk PT. Citicon Nusantara Industries
Siswa – Siswa Jurusan DPIB diajak berkeliling melihat proses produksi di PT. Citicon Nusantara Industries
Foto Bersama siswa – siswa dan pendamping
Study Tour Jogjakarta, 31 Januari 2023
Kunjungan Study Tour Ke Benteng Vredeburg
Tour Guide memberikan informasi tentang bangunan Benteng Vredeburg dan koleksi yang ada didalamnya
Tour Guide menyelaskan bangunan yang ada di kawasan Benteng Vredeburg
Blitar – Green Building Perubahan iklim menjadi isu global yang terus menjadi topik pembicaraan, tentang bagaimana seluruh pihak terlibat dalam menjaga alam agar tidak terus rusak. Berbagai inovasi pun dilahirkan agar bumi kembali membaik, salah satunya dengan membangun gedung, rumah yang ramah lingkungan. Inovasi ini dikenal dengan konsep Green Building. Green Building telah menjadi tren dari beberapa tahun belakangan, terutama sejak bumi mengalami pemanasan global. Green Building lahir sebagai sebuah solusi untuk membangun rumah atau gedung yang lebih ramah lingkungan.
Green Building merupakan sebuah konsep arsitektur untuk membangun rumah atau gedung dengan meminimalkan pengaruh buruk terhadap lingkungan dan manusia. Green Building juga mengedepankan pemanfaatkan sumber daya alam serta energi terbarukan secara efisien dan optimal. Pembangunan rumah atau gedung dengan konsep Green Building harus bisa memaksimalkan sumber daya yang ada, dengan tidak menggunakan bahan bangunan secara berlebihan. Sehingga sejak pembuatannya, rumah atau gedung tersebut sudah menerapkan konsep ramah lingkungan.
Pada kesempatan kali ini, siswa-siswi jurusan DPIB SMK Islam 1 Blitar telah melaksanakan kegiatan pameran miniatur maket yang berkonsep Green Building. Pembuatan miniatur maket ini menggunakan limbah rumah tangga atau barang bekas guna meminimalisir sampah plastik yang ada di bumi. Kegiatan pameran ini dilaksanakan pada hari sabtu, 29 Oktober 2022 bertempat di teras LAB APL DPIB. Salah satu hal yang menarik dari kegiatan pameran ini adalah para siswa-siswi dan Bapak/Ibu Guru yang lewat diajak untuk memberikan voting kepada karya siswa yang menurutnya terbaik, dengan memberikan untaian kayu sebagai bahan voting nya. Diharapkan melalui kegiatan ini, para siswa dapat mengambil pelajaran dan pengalaman, sehingga dapat mempraktekkanya dikehidupan yang akan datang.
Dokumentasi Kegiatan :
Tampak animo siswa-siswi DPIB luar biasa dalam mengikuti pameran
Ketua Jurusan, Pak Ade mengambil untaian kayu untuk voting
Bu Febri sedang mem voting karya siswa
Tampak animo siswa-siswi DPIB luar biasa dalam mengikuti pameran
Karya terbaik pameran miniatur maket
Tampak siswa di suatu kelompok sedang menjelaskan kepada pengunjung
Tampak animo siswa-siswi DPIB luar biasa dalam mengikuti pameran
Salah satu karya terbaik di pameran miniatur maket DPIB
Blitar – PT Citicon Nusantara Industries merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri barang dari semen dan kapur. Beberapa produk yang dihasilkan yaitu Bata Ringan Citicon dan Panel Lantai Citicon dengan teknologi Autoclaved Aerated Concrete (AAC) yang memiliki banyak keunggulan.
Keunggulan bata ringan dianataranya seperti lebih ringan namun kuat, pemasangan yang lebih praktis dan cepat karena beratnya yang lebih ringan daripada batu bata merah, maka produktivitas pekerja untuk bata ringan berbeda dengan produktivitas pekerja untuk dinding menggunakan bata merah. Sedangkan untuk Panel Lantai sebagai alternatif dari lantai bangunan, Dicetak dalam bentuk lembaran sehingga tidak memerlukan proses pengecoran pada konstruksi lantai rumah dan gedung bertingkat serta memiliki berat yang tiga kali lebih ringan dari cor konvensional sehingga mempercepat aplikasi pembangunan serta presisi pada pemasangannya.
Pada kesempatan kali ini SMK Islam 1 Blitar mendapat kunjungan dari PT. Citicon Nusantara Industries pada hari Jum’at , 23 Juni 2022. Kunjungan yang bertajuk “Citicon Mengajar” ini merupakan kesempatan berharga yang diberikan oleh pihak Citicon kepada sekolah. Baik Guru maupun siswa siswi jurusan DPIB yang hadir saat itu, mendapatkan penjelasan dan pemaparan yang lengkap tentang bahan konstruksi berkualitas yang diproduksi oleh PT. Citicon Nusantara Industries. Disampaikan pula, keunggulan-keunggulan produk bata ringan ini, sehingga sangat layak digunakan untuk bangunan masa kini.
Di kegiatan ini, para siswa berkesempatan mempraktekkan langsung tentang cara pemasangan bata ringan yang benar, dan dibimbing langsung oleh instruktur dari PT. Citicon.Dalam praktik pemasangan bata ringan dibagi dalam beberapa kelompok praktik, yang masing-masing memperoleh bahan mortar dan bata ringan serta peralatan yang dibutuhkan untuk proses pemasangan.
Di akhir acara, hasil praktek pemasangan bata ringan oleh para siswa ini ternyata dinilai dan dilombakan, alhasil diperoleh juara 1 sampai dengan 3. Sehingga, sesi penyerahan cindera mata kepada para pemenang lomba, menambah hidup suasana di siang hari itu. Kami ucapkan terima kasih kepada segenap tim instruktur PT. Citicon karena sudah berbagi ilmu dan pengalaman, semoga ilmu yang diberikan senantiasa bermanfaat dan barokah, sehingga dapat diserap untuk kegiatan belajar mengajar di kelas.